Sekjen DPD RI Lepas Kontingen PORNAS KORPRI, Pesan Jaga Nama Baik Lembaga

14 hours ago 3

Sekjen DPD RI Lepas Kontingen PORNAS KORPRI, Pesan Jaga Nama Baik Lembaga

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPD RI, Mohammad Iqbal, secara resmi melepas kontingen Sekretariat Jenderal (Setjen) DPD RI yang akan berlaga pada Pekan Olahraga Nasional (PORNAS) KORPRI XVII Tahun 2025 di Palembang, Sumatera Selatan, pada 5 hingga 11 Oktober mendatang. Foto: Dokpri

jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPD RI, Mohammad Iqbal, secara resmi melepas kontingen Sekretariat Jenderal (Setjen) DPD RI yang akan berlaga pada Pekan Olahraga Nasional (PORNAS) KORPRI XVII Tahun 2025 di Palembang, Sumatera Selatan, pada 5 hingga 11 Oktober mendatang.

Dalam sambutannya di Lobby Gedung DPD RI, Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (3/10), Iqbal menegaskan bahwa acara pelepasan ini bukan sekadar seremoni.

"Kemenangan bukan hanya soal medali, tetapi juga soal bagaimana kita menjaga martabat dan nama baik lembaga. Tunjukkan bahwa kita adalah wajah DPD RI yang berintegritas, berprestasi, dan selalu menjunjung etika," ujar Iqbal.

Ia menambahkan bahwa keikutsertaan ini adalah bukti komitmen untuk memperkuat eksistensi lembaga di kancah nasional.

"Prestasi adalah bonus yang membanggakan, tetapi yang lebih penting adalah semangat juang, sportivitas, dan menjaga nama baik lembaga di mana pun berada," tegasnya.

Sementara itu, Ketua KORPRI Setjen DPD RI, Oni Choiruddin, dalam laporannya menyatakan bahwa partisipasi tahun ini adalah yang keempat kalinya sejak 2015.

"Dengan berbagai pertimbangan, diantaranya kesiapan atlet yang akan bertanding maka Setjen DPD mengikutkan enam cabang olah raga dan hal ini sudah melalui seleksi dan pelatihan yang ketat," ungkap Oni.

Keenam cabang olahraga yang diikuti tersebut adalah bulu tangkis, futsal, tenis meja, catur, basket, dan lari 5 km. Oni menekankan bahwa seluruh atlet adalah ASN, baik PNS maupun PPPK, termasuk perwakilan dari Kantor Daerah.

Ajang PORNAS KORPRI XVII ini akan mempertandingkan 13 cabang olahraga dan diikuti oleh 96 kontingen dengan lebih dari 8.200 atlet dan 1.250 official.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
Koran JPP|